REMBUG STUNTING DESA BLEMBEM

REMBUG STUNTING DESA BLEMBEM

Rabu (26/07/2023) bertempat Balai Desa Blembem, mengadakan “Rembug Stunting”  diadakan oleh pemerintah desa, yang dihadiri oleh Peraangkat Desa, Kader Posyandu, Pendamping Desa, Bhabinsa, Bidan Desa dan Para masyarakat. Kegiatan ini bertujuan memberikan pengetahuan tentang pencegahan Stunting yang mana dengan meningkatkan peran ibu kepada anak balita, Serta menerapkan makanan bergizi kepada balita.

Pertumbuhan dan perkembangan anak-anak merupakan aspek penting dalam memastikan masa depan bangsa yang sehat dan produktif. Namun, masalah stunting masih menjadi perhatian serius.

Stunting adalah kondisi yang ditandai dengan kurangnya tinggi badan anak apabila dibandingkan dengan anak-anak seusianya. Sederhananya, stunting merupakan sebutan bagi gangguan pertumbuhan pada anak.

Penyebab utama dari stunting adalah kurangnya asupan nutrisi selama masa pertumbuhan anak. Banyak yang tidak menyadari bahwa tinggi pendeknya anak bisa menjadi tanda adanya masalah gizi kronis.

Perlu diingat bahwa anak pendek belum tentu mengalami stunting. Namun anak yang mengidap stunting pasti berperawakan pendek. Anak dengan asupan gizi terbatas sejak kecil dan telah berlangsung lama berisiko mengalami pertumbuhan yang terhambat.

Untuk mengatasi tantangan ini, pemerintah desa dan berbagai pihak terkait telah meningkatkan upaya pencegahan stunting dengan meluncurkan berbagai program dan kebijakan yang bertujuan untuk meningkatkan status gizi dan kesehatan anak-anak sejak dini. Peran ibu sangat penting dalam memberikan asupan gizi yang sehat dan bergizi bagi anak balita. Upaya untuk menerapkan makanan bergizi kepada balita telah menjadi fokus utama dalam kegiatan yang dilakukan pada hari ini. makanan bergizi memegang peran kunci sehingga ibu-ibu didorong berperan aktif dalam memberikan asupan nutrisi yang tepat bagi anak-anak mereka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *